Lompat ke isi utama

Berita

TINGKATKAN PELAYANAN PUBLIKASI, BAWASLU GRESIK TINGKATKAN KAPASITAS KEHUMASAN BAGI PANWASCAM

Bawaslu Gresik menggelar Rapat Koordinasi Pengelolaan Data, Informasi dan Publikasi dengan Panwascam se-Kabupaten Gresik bertempat di Hotel Aston pada Senin (20/11/2023). Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kapasitas kehumasan bagi Panwascam, dan dihadiri narasumber Reporter CNN, Wida Subianto.

Habibur Rohman selaku Kordiv Pencegahan, Parmas dan Humas menyampaikan pentingnya meningkatkan pengetahuan publikasi dan informasi terkait pengawasan pemilu dengan cara membranding Lembaga secara professional dan dapat diterima oleh masyarakat.

“Kita tingkatkan pengetahuan dan skill publikasi karena kehumasan mempunyai peran penting dalam membranding lembaga,” ungkapnya.

“Kita Praktekkan bagaimana Pengawas Pemilu melakukan pemberitaan hasil pengawasan yang sederhana kreatif dan tersampaikan kepada masyarakat,” imbuhnya.

Wida Subianto mengatakan Panwascam merupakan ujung tombak Bawaslu dalam memerangi hoax, bisa menampisnya dengan cara membuat konten yang efektif tersampaikan ke pada masyarakat.

“Zaman sekarang lebih mudah menjadi Kreator hanya dengan alat seadanya, cukup menggunakan HP kita bisa membuat konten berupa pesan yang disampaikan efektif yang artinya dari komunikator ke komunikan tersampaikan dengan valid,” ucapnya.

Ia melanjutkan pemberitaan generasi sekarang ramai dengan media aplikasi tiktok dan instagram. Pengawas perlu memanfaatkan media tersebut supaya informasi pengawasan lebih diketahui oleh masyarakat.

Dalam Rakor tersebut Panwaslu Kecamatan diharapkan dapat menyaring informasi yang berkembang di masyarakat sebelum disampaikan ke media dan di publikasi ke masyarakat.