Terjunkan Jajarannya, Bawaslu Gresik Bersihkan Gambar Paslon yang Melanggar
|
Gresik 25 September 2020. Bawaslu Gresik terjun seluruh jajaran hingga tingkat desa untuk pembersihan gambar pasangan calon yang terpasang dimana tidak sesuai dengan aturan KPU. Banyaknya baliho pasangan calon yang terpasang disepanjang jalan Kabupaten Gresik melanggar aturan, pasalya baliho tersebut dipasang sebelum pasangan calon ditetapkan, dan belum ada nomor urutnya.
APK sendiri sudah diatur dalam PKPU baik terkait ukuran maupun jumlah yang nantinya akan dipasang. Dalam pemasanganpun juga ada aturan terkait tempat-tempat yang tidak boleh di pasang APK seperti rumah ibadah, tempat kesehatan, tempat pemerintahan, fasilitas umum, dan lembaga pendidikan. Pada penertibannya Bawaslu mengerahkan seluruh jajaranya hingga tingkat bawah secara serentak untuk membersihkan gambar pasangan calon yang sudah terpasang.
Imron Rosyadi selaku Ketua Bawaslu secara langsung memerintahkan jajaran dibawahnya untuk bergerak secara serentak dalam pembersihan gambar Paslon yang memang keseluruhannya adalah melanggar. Data yang masuk di Bawaslu jumlah nya mencapai kurang lebih 17.336 buah baik berupa Spanduk, baliho, maupun bendera kecil yang semuanya tersebar di 18 kecamatan termasuk yang dikepulauan Bawean yaitu Tambak dan Sangkapura. Imron juga menginstruksikan kepada jajaranya untuk mengutamakan kordinasi dan mediasi kepada Tim sukses paslon terkait penertibannya, hal tersebut biar tidak ada kesalahan ditingkat bawah serta meminimalisir terjadinya gesekan di masing-masing pendukung dengan pengawas pemilu. “ Semua yang melanggar harus di inventarisir dan didata agar tidak ada kesalah pahaman dan kecemburuan antara kubu Paslon, dan semuanya harus dibicarakan dan dikordinasikan karena memang dibeberapa wilayah ada Tim Sukses yang ikut membantu menurunkan Gambar Paslon yang didukungnya sebelum ditertibkan oleh jajaran kami baik di tingkat Panwascam maupun Pengawas Desa/Kelurahan” Pungkas Imron.
Untuk Baliho yang besar dan menjulang tinggi bawaslu bekerjasama dengan Satpol PP dengan pengawalan kepolisian untuk menurunkannya. Pembersihan sendiri berlangsung hingga tengah malam sampai tuntas tanpa adanya pengaduan terkait gambar Paslon yang melanggar.