Lompat ke isi utama

Berita

Kuliah Umum STIE NU Gresik, Imron Ajak Mahasiswa Berpartisipasi Dalam Pengawasan Pemilu 2024.

  Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Gresik – Bawaslu Gresik bekerjasama dengan STIENU Trate Gresik melaksanakan kegiatan kuliah umum dengan Tema Mahasiswa Sebagai Lokomotif Pengawasan Partisipatif Pemilu. Acara tersebut dilaksanakan di Aula STIENU Trate Gresik pada tanggal 10/06/2022 pukul 19.00 WIB. Dalam acara tersebut diawali dengan sambutan oleh Wakil Ketua 1 STIENU Trate Gresik Umi Elan,M.S. dan dilanjut sambutan oleh ketua Bawaslu Gresik Moch. Imron Rosyadi,S.Th.I. Dalam kesempatan tersebut Umi Elan, M.S. menyampaikan Kuliah umum bertemakan Pemilu ini menjadi hal baru bagi mahasiswa STIE NU Gresik. “kegiatan ini merupakan hal baru bagi mahasiswa STIE NU Trate Gresik, kegiatan ini adalah merupakan kegiatan Forum ilmiah yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa”. Ujarnya. Senada dengan adap yang disampaikan oleh Wakil Ketua 1 STIE NU, Imron Ketua Bawaslu Gresik dalam sambutannya. “ STIE NU menjadi kampus pertama di Gresik yang menjalin kerjasama dengan Bawaslu Gresik, Kami berharap Mahasiswa STIENU menjadi Lokomotif dalam pengawasan Partisipatif pada pemilu 2024, dan semoga dapat mengajak mahasiswa lainya” Ujarnya. Kuliah Umum dilanjut dengan pemaparan materi oleh Muchsin Zuhad A,M.M. Beliau menjelaskan perguruan tinggi wajib memberi hak kepada mahasiswanya untuk belajar tidak hanya sesuai jurusannya, tetapi bisa belajar hal hal baru termasuk pengawasan Partisipatif Pemilu / sesuai dengan tujuan kampus merdeka yang di gagas oleh Mendikbudristek Republik Indonesia. “ Mahasiswa tidak harus belajar tentang jurusanya saja, akan tetapi mahasiswa juga harus belajar tentang hal-hal lain, seperti hal nya tentang Kepemiluan” Ujar Kaprodi Manajemen STIE NU tersebut. Materi kedua disampaikan Muhammad Syafi’ Jamhari kordiv PHL Bawaslu Gresik, dalam kesempatan tersebut beliau menjelaskan tentang pengertian dari pengawasan partisipatif Pemilu dan hal apa saja yang dapat dilakukan oleh mahasiswa STIENU Trate Gresik dalam melakukan pengawasan partisipatif pemilu. Selain itu beliau juga menyampaikan masalah masalah yang ada dalam pemilu.
Tag
Agenda
Berita
Pengawasan