Lompat ke isi utama

Berita

Datangi Kantor Bawaslu Kabupaten Gresik, AVICENNA Konsultasi Pendaftaran Pamantau Pemilu

Gresik - Badan Pengawas Pemilihan Umum (BAWASLU) Kabupaten Gresik, Tahapan Pemilu sudah dimulai sejak 14 Juni maka sejak saat itu pula pendaftaran pemantau pemilu terbuka bagi siapa saja yang memenuhi persyaratan. Selasa 28 Juni 2022, AVICENNA Good Government and Public Policy salah satu LSM yang ada di Kabupaten Gresik mendatangi kantor bawaslu gresik untuk menanyakan syarat apa saja yang harus dipenuhi sebagai pemantau pemilu. Koordinator Kajian dan Kebijakan Publik AVICENNA Umar Faruq mengatakan sebagai Organisasi yang mempunyai legalitas dan kesesuaian terhadap pra-syarat menjadi pemantau pemilu wajib bagi kita saling support terhadap jalannya pemilu 2024. "Saya datang ditemani ketua langsung dan mendiskusikan soal pemantau dan pemilu 2024, dan rencananya avicenna akan mendaftar sebagai pemantau untuk terlibat aktif menjaga kualitas pemilu pada 2024" Ujar Koordinator Kajian dan Kebijakan Publik Avicenna Umar Faruq. Disisi Lain, M. Syafi’ Jamhari Koordinator Divisi Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga Bawaslu Gresik sangat mengapresiasi datangnya AVICENNA AVICENNA Good Government and Public Policy ke kantor Bawaslu Gresik yang berniat mendaftarkan lembaga sebagai pemantau pada pemilu 2024. "Semakin Banyak Masyarakat yang terlibat dalam pemilu 2024 akan semakin memberikan warna dan komitmen bersama untuk mensukseskan jalannya pemilu 2024 nanti" ujarnya. Sebagai catatan, Pendaftaran pemantau pemilu sudah dibuka sejak sebelum tahapan peyelenggaraan dimulai sampai dengan 7 hari sebelum pelaksanaan pemungutan suara.
Tag
Berita
Pengawasan