Rozikin Awasi Langsung Pemutakhiran Data Pemilih di Dua Desa Cerme
|
Dalam upaya memastikan kualitas data pemilih yang akurat dan mutakhir, Bawaslu Kabupaten Gresik terus melakukan langkah-langkah pengawasan secara aktif di tingkat desa. Pada Selasa (29 Juli 2025), Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Data Informasi, Rozikin, melaksanakan kegiatan uji petik pengawasan Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) di dua desa yakni Desa Dooro dan Desa Iker-iker Geger, Kecamatan Cerme.
Dalam pelaksanaan uji petik, Rozikin berkoordinasi langsung dengan perangkat desa setempat untuk mencocokkan data administrasi kependudukan dengan kondisi faktual di lapangan.
“Kegiatan ini penting untuk menjamin tidak adanya pemilih fiktif atau pemilih yang sudah tidak memenuhi syarat namun masih tercantum dalam daftar. Pengawasan ini juga menjadi langkah preventif terhadap potensi pelanggaran dalam proses penyusunan daftar pemilih,” terang Rozikin.
Melalui kegiatan uji petik ini, Bawaslu Gresik berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya data pemilih yang valid, serta mendukung terciptanya pemilu yang demokratis, jujur, dan adil.