Lompat ke isi utama

Berita

Pandemik Covid-19,  Beberapa Aspek Kesehatan Wajib Diperhatikan Dalam Mengawasi Pilkada 2020

Gresik, 28 Juli 2020. Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Bangkalan, dr Farhat Suryaningrat, Sp. KK, menyampaikan beberapa aspek penting untuk terhindar dari virus corona. Mengingat pilkada saat ini berlangsung dimasa pandemic covid-19. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa penularan Covid-19 dapat berasal dari sirkulasi udara yang buruk sehingga membuat droplet bisa berputar di udara.

Aspek yang perlu diperhatikan oleh pengawas pemilihan diantaranya 1. Pengawas pemilihan agar bisa menjaga imunitas diri dengan selalu menjaga kebugaran tubuh 2. Selalu mengikuti protokol kesehatan dan 3. Menjaga kebersihan lingkungan baik di tempat kerja maupun saat dirumah.

dr Farhat juga menyarankan penyelenggara Pemilu meningkatkan imunitas, ikhtiar sering cuci tangan, jaga jarak untuk membunuh kuman dan membuat suasana lingkungan yang terbuka dengan aliran udara yang baik. “Kita harus menjaga imunitas diri, selalu cuci tangan dan memakai masker, Selain itu kita harus selalu memperhatikan lingkungan agar tetap terbuka dan sirkulasi udara tetap baik,” Ucap Farhad.

Selain itu Farhat berbagi tips bagaimana memakai masker yang baik dan selalu ukur suhu setiap hari. “Aktivitas pengawas pemilihan yang selalu kontak langsung dengan banyak orang, maka diharapkan selalu ukur suhu dan berjemur setiap pagi di ruang terbuka, kalau sudah ada gejala flu, demam, maka jangan paksakan untuk bekerja. Ini kondisi pandemi. Jadi baiknya tetap di rumah. Kalau perlu melakukan isolasi mandiri” Tutupnya

Tag
Berita