Bawaslu Gresik Gelar Diskusi Mingguan Peningkatan Literasi Bertema "Pajak, Dari Rakyat untuk Negara"
|
Dalam upaya meningkatkan literasi dan pemahaman aparatur terhadap kewajiban perpajakan, Bawaslu Gresik menggelar Diskusi Mingguan Peningkatan Literasi dengan tema “Pajak, Dari Rakyat untuk Negara”, pada Rabu (22/10/2025).
Kegiatan yang diikuti oleh seluruh staf sekretariat Bawaslu Gresik ini turut dihadiri oleh Plt. Kepala Sekretariat Bawaslu Gresik, Andhika Wijaya. Dalam kesempatan tersebut, para peserta mendapatkan penjelasan dan praktik langsung mengenai tata cara penggunaan aplikasi Coretax sebagai sistem administrasi perpajakan yang diterapkan pemerintah.
Plt. Kepala Sekretariat Bawaslu Gresik, Andhika Wijaya, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya membangun kesadaran serta tanggung jawab aparatur dalam memenuhi kewajiban pajak sebagai bentuk kontribusi nyata kepada negara.
“Melalui pemahaman pajak yang baik, diharapkan seluruh jajaran dapat menjadi contoh bagi masyarakat dalam melaksanakan kewajiban perpajakan. Pajak bukan sekadar kewajiban, tapi juga wujud partisipasi kita dalam membangun negara,” ujarnya.
Diskusi mingguan ini menjadi agenda rutin Bawaslu Gresik dalam meningkatkan kapasitas dan literasi pegawai di berbagai bidang, baik administratif, keuangan, maupun tata kelola lembaga, guna mendukung profesionalisme kerja di lingkungan Bawaslu Kabupaten Gresik.